MENYAMBUNG HUBUNGAN DENGAN MANTAN PACAR



Menyambung hubungan dengan mantan pacar tampaknya tidak dapat di lakukan dan terasa amat sulit. Namun tidak salah jika anda mencobanya. Berikut tips yang mungkin saja dapat membantu :

1.       Hilangkan Chemistry yang ada.
Karena jika masih ada rasa cinta maka anda akan sulit membangun hubungan. Dalam menyambung hubungan dengan mantan pacar yang di butuh adalah rasa hormat, dengan rasa hormat ini anda tidak akan lagi mempersoalkan situasi buruk yang telah terjadi. Hormati mantan anda sebagai pribadi pada umumnya (yang tidak mempunyai hubungan khusus).

2.       Buat  kesepakatan.
Yaitu kesepakatan antara mantan pacar dengan anda agar tetap menyambung hubungan dengan landasan pertemanan biasa. Agar terbangun suatu kesepahaman, sehingga terbukanya jalan awal untuk lembaran baru dalam bentuk hubungan anda.

3.       Menghilangkan rasa canggung.
Rasa canggung ini biasanya akan selalu muncul setelah anda mengalami berakhirnya suatu hubungan karena terjadinya perubahan dari kebiasaan yang khusus menjadi umum. dan Mungkin saja  untuk menghilangkan rasa canggung ini anda membutuhkan waktu untuk penyesuaian.

4.       Menghilangkan rasa cemburu.
Karena bilamana anda masih mempunyai rasa cemburu, maka hubungan yang akan anda bangun tidak dapat berjalan dengan lancar, karena bagian hati anda ada yang masih ingin di sentuh oleh mantan pacar anda.

5.       Jangan memberikan lagi intervensi yang berlebihan.
Jika mantan pacar anda berkata jaga diri baik – baik, itu tidak apa – apa  berarti dia  perhatian terhadap anda. Dengan perhatian  sebagai teman tentunya. Perhatian tersebut bisa di katakana wajar karena tanpa berpretensi kalau anda sebagai miliknya. Namun jika mantan anda sudah memaksakan kehendaknya berarti mantan anda masihmenyisakan rasa karena mantan anda belum bisa merelakan berakhirnya hubungan dengan anda tersbut.

6.       Teman ngobrol.
Jika selama menjalani hubungan dengan mantan pacar dan ternyata mantan anda bisa tampil sebagai teman dan juga seorang kekasih. Maka tidak ada salahnya, setelah berpisah anda menjalin pertemanan kembali. Karena anda dapat meminta pendapatnya karena pada dasarnya mantan anda sudah tahu bagaimana cara berpikir anda dan cara dalam mengambil sikap.

7.       Menyadari posisi.
Seperti  mengurangi frekuensi pertemuan mulai dari  komunikasi serta waktu berkunjung. Supaya anda dapat menghapus kesan, memori serta kebiasaan anda dengan mantan pacar.

8.       Membantu dengan tulus untuk bersedia mencari pasangan baru.
Mantan anda dapat memberikan saran yang tepat buat anda dalam mencari pasangan bagi anda. Namun perlu diingat mungkin mantan pacar masih mencintai anda walau  pun  rasa yang  ada sedikit. Namun mungkin rasa cintanya tidak erotic atau pun egois lagi. Artinya mantan anda mencintai bukan untuk dirinya sendiri. Mantan tidak  lagi memanfaatkan kekosongan pada anda agar kembali  menjadi miliknya. Dan hal ini merupakan modal cinta dengan kedewasaan serta kematangan tanpa adanya urusan nafsu yang dangkal.

9.       Masih mengenal anda.
Jika mantan anda ditanya oleh temannya dan menjawab dengan mengatakan bahwa sudah tidak  mengenal anda karena sakit hati dan rasa kecewa, berarti sebetulnya mantan anda masih menyimpan rasa kekecewaan terhadap anda, dan biasanya orang seperti ini acap kali menciptakan opini negative diri anda kepada teman – teman atau bahkan terhadap orang yang mungkin sedang mendekati anda. Oleh karenanya hindari mantan seperti tipe ini, jangan pernah anda mencoba bermain api, karena bisa saja anda terbakar emosi.

Itulah beberapa hal penting dalam menyambung hubungan dengan mantan pacar. Karena, walau bagaimanapun, mantan pacar adalah seseorang yang pernah dekat dengan kita, dalam urusan hidup dan urusan hati.
SHARE

Muhammad Sholahuddin

Hi. Saya’ Seorang Blogger. Saya’Pebisnis Online. Saya’juga seorang santri dan PNS yang bekerja dan mengabdikan diri di Badan Karantina Pertanian, serta Pondok Pesantren Asshomadiyah.

  • Image
  • Image
  • Image
  • Image
  • Image
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar:

Post a Comment